BMH JAWA TIMUR

LAZNAS - NGO Pengelola Zakat, Infaq, Shodaqoh, Dana Kemanusiaan dan Wakaf

Pelatihan menjahit untuk mualaf

Launching Program Bina Muallaf Pedalaman di Bulungan. Bertempat di kampus Hidayatullah Bulungan, Kalimantan Utara, Sabtu 26/4/2014 pukul 10.15 dilakukan Launching Program Bina Muallaf oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulungan Drs. Nabhan, M.Pd.I.


Kegiatan yang dilaksanakan di sela peresmian asrama yatim dhuafa tersebut ditandai dengan penyerahan Plakat Pelatihan Usaha Produktif Muallaf oleh Kemenag Bulungan kepada Ibu Hijrah, perwakilan muallaf dari Desa Jelarai Tengkapak.

Program Bina Muallaf ini tidak hanya memberikan pemahaman keagamaan tetapi juga membekali muallaf keterampilan. Untuk tahap awal para muallaf akan dibekali dengan keterampilan menjahit, dan BMH akan mensupport sepenuhnya kegiatan ini. Bahkan kedepannya BMH akan berupaya untuk membangun Rumah Keterampilan Muallaf sebagai sentra kegiatan keterampilan yang akan menghasilkan ragam skill yang berorientasi profit. (uke/bmhbul)

Info : 031 5928866 / 70380001
ZAKAT: BCA 3890409767, BNI 0072912763, BSM 7001191831, MANDIRI 1410008006009
INFAQ: BMI 7010053515, BNI 0600800404, BRI 058701000014308, BSM 7034584715
WAKAF: BNI 0800600407, MANDIRI 1410004642831, PERMATA SYARIAH 2901451055
A.n Yayasan Baitul Maal Hidayatullah

0 komentar:

Posting Komentar