BMH JAWA TIMUR

LAZNAS - NGO Pengelola Zakat, Infaq, Shodaqoh, Dana Kemanusiaan dan Wakaf

BMH Bersama HIMATANSI UNRIKA Galang Dana Untuk Pengungsi Kelud

BMH Bersama HIMATANSI UNRIKA Galang Dana Untuk Pengungsi Kelud
BMH Bersama HIMATANSI UNRIKA Galang Dana Untuk Pengungsi Kelud - Mahasiswa bersama tim BMH (16/2) turun jalan untuk galang dana kemanusiaan pengungsi Gunung Kelud. Ketua Program Studi Akuntansi FE Unrika, Firdaus Hamta, SE, MSI mengatakan, “Ada sekitar 20 rekan-rekan mahasiswa yang ikut dalam aksi penggalangan dana hari ini. Aksi ini untuk membantu para pengungsi Gunung Kelud. Dana yang terhimpun semuanya akan kami salurkan melalui Baitul Maal Hidayatullah yang telah mendirikan posko-posko disana. Harapan kami semoga langsung bermanfaat bagi para korban erupsi Gunung Kelud.”



Selain itu Juniar Ardy Putra, mahasiswa semester VI Unrika Batam yang berasal dari Pare-Kediri yang juga turut serta dalam aksi menyampaikan bahwa kehadirannya turut serta menggalang dana sebagai wujud kepeduliannya terutama kepada keluarga besarnya di Pare yang juga terkena debu Gunung Kelud, selain keluarganya, ia juga menyampaikan keprihatinan bahwa sekolahnya di depan masjid Annur Kediri juga runtuh.

“Kehadiran saya turut serta menggalang dana sebagai wujud kepedulian terutama kepada keluarga besar saya di Pare yang juga terkena debu Gunung Kelud, selain keluarga, teman, juga sekolah saya kabarnya di depan masjid Annur Kediri juga runtuh”, terangnya

Kepala Cabang BMH Kepri Cahyo Budi Santoso yang turun langsung memimpin penggalangan dana menyampaikan, “Penggalangan dana hari ini berapapun terhimpun akan disalurkan ke pengungsi Gunung Kelud melalui posko BMH di sana.” (Awaluddin)

0 komentar:

Posting Komentar